VIABILITAS BENIH TERUNG UNGU (Solanum melongena L.) PADA BERBAGAI MEDIA PERKECAMBAHAN
Abstract
Terung ungu (Solanum melongena L) merupakan tanaman sayursayuran
yang termasuk familia Solananceae. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui kemampuan tumbuh viabilitas benih terung ungu (Solanum melongen L.) pada berbagai media perkecambahan dan mendapatkan jenis media perkecambahan yang paling baik untuk pertumbuhan terung ungu (Solanum melongena L.). Penelitian dilakukan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL), dengan lima perlakuan media, yaitu pasir, tanah, arang sekam, sekam mentah, dan kompos, masing-masing perlakuan dengan empat ulangan. Parameter yang diamati meliputi daya kecambah (%), waktu perkecambahan (hari), tinggi kecambah (cm), panjang akar (cm), dan berat kecambah (gram). Data yang diperoleh dianalisis menggunakan Analysis of Varians (ANOVA) dan uji lanjutan dengan Uji Beda Nyata Terkecil (BNT) masing-masing dengan taraf
signifikasi α=0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa benih terung ungu
(Solanum melongena L.) mampu tumbuh pada semua jenis media
perkecambahan, meliputi pasir, tanah, arang sekam, sekam mentah dan kompos dengan pertumbuhan yang berbeda. Media perkecambahan paling baik untuk pertumbuhan terung ungu (Solanum melongena L.) adalah media arang sekam, yaitu dalam hal waktu berkecambah paling cepat (4.30 hari) dan tinggi kecambah tertinggi (3.05 cm).
yang termasuk familia Solananceae. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui kemampuan tumbuh viabilitas benih terung ungu (Solanum melongen L.) pada berbagai media perkecambahan dan mendapatkan jenis media perkecambahan yang paling baik untuk pertumbuhan terung ungu (Solanum melongena L.). Penelitian dilakukan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL), dengan lima perlakuan media, yaitu pasir, tanah, arang sekam, sekam mentah, dan kompos, masing-masing perlakuan dengan empat ulangan. Parameter yang diamati meliputi daya kecambah (%), waktu perkecambahan (hari), tinggi kecambah (cm), panjang akar (cm), dan berat kecambah (gram). Data yang diperoleh dianalisis menggunakan Analysis of Varians (ANOVA) dan uji lanjutan dengan Uji Beda Nyata Terkecil (BNT) masing-masing dengan taraf
signifikasi α=0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa benih terung ungu
(Solanum melongena L.) mampu tumbuh pada semua jenis media
perkecambahan, meliputi pasir, tanah, arang sekam, sekam mentah dan kompos dengan pertumbuhan yang berbeda. Media perkecambahan paling baik untuk pertumbuhan terung ungu (Solanum melongena L.) adalah media arang sekam, yaitu dalam hal waktu berkecambah paling cepat (4.30 hari) dan tinggi kecambah tertinggi (3.05 cm).
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Biospektrum Jurnal Biologi Indexed by